Assalamualaikum.Wr. Wb. Semoga Kalian semua betah dirumah maya saya, dan saya berharap apa yang saya posting bisa berguna bagi anda

Selasa, 29 November 2011

Ada Apa dengan anak-anak zaman sekarang?


Bermain layang-layang, bermain disawah, petak umpet, serta main kelereng. Itulah sebagian kecil dari permainan anak Indonesia. Bila diingat, permainan itu sangat mengasyikan. Apalagi bermain layangan, mau dibilang Panas juga yang peting anak-anak akan senang. Sugguh sebuah keceriaan yang tercermin dari anak Indonesia.
Namun dimana sekarang keceriaan anak yang bermain permainan itu, kini semua nya lenyap dimakan zaman. Di era kini yang serba teknologi semua bisa kalah termasuk permainan-permainan anak Indonesia. Di zaman sekarang sudah sangat jarang anak Indonesia bermain permainan daerah. Kebanyakan Permainan alias budaya luar yang merajai di Negara kita ini.
Dilihat secara kasat mata pun, tak terelakan lagi bahwa permainan Indonesia bisa dibilang mulai punah. Handphone, Laptop, Play station, serta permainan teknologi lainnya kini adalah suatu hal yang susah lepas dari kehidupan anak zaman sekarang. Bahkan anak yang usianya baru 5 tahun pun sudah menggunakan handphone. Suatu hal yang miris, meskipun ada dampak positifnya namun itu sedikit, kebanyakan adalah dampak negatif. Coba bayangkan dalam alat-alat seperti handphone serta laptop bisa menimbulkan radiasi yang besar yang bisa berbahaya bagi anak-anak.
Tak Cuma sampai disitu saja, anak yang selalu bermain Play station biasanya tak kenal waktu, belajarpun ditelantarkan, suatu hal yang kurang baik. Bagaimana yang akan terjadi dengan bangsa kita setelah melihat bahwa anak Indonesia banyak yang tidak suka belajar.
Dari segi Industri musikpun kini sudah berubah, dulu di Indonesia. Anak-anak pasti sangat menyukai lagu dan penyanyi anak-anak contohnya Trio kwek-kwek, Joshua, mega Utami dan sederet artis cilik lainnya. Namun apa yang terjadi di masa sekarang, anak-anak hanya mengenal lagu orang dewasa, yang berhuungan dengan percintaan, bahkan kini anak-anak mulai bekerja diluar kebiasaan. Seperti main band hanya untuk mendapat ketenaran, harusnya tugas anak adalah belajar, toh meskipun bukan dalam bidang akademik tapi disini anak harus belajar dalam batas kewajaran.
Mudah-mudahan anak Indonesia bisa terus belajar dan bisa menjadi anak yang dapat membanggakan keluarga, orang terdekat, bahkan harus bisa menjadi Generasi muda yang bisa dibanggakan oleh negara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar